ZAKAT RINGANKAN BEBAN KAUM DUAFA 

Zakat Produktif Sangat  Difavoritkan Mustahik Lubuk Dalam

Di Baca : 7223 Kali

“Upaya untuk mengatasi persoalan umat kita sudah menyalurkan Zakat Mal di Kecamatan Lubuk Dalam kepada 128 mustahik, harapan kita dengan bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi para mustahik. Untuk zakat produktif di Lubuk Dalam sangat difavoritkan oleh warga karena bagi warga yang memenuhi kriteria Baznas Siak, diberi modal usaha kambing ternak per satu kepala keluarga sebanyak tiga ekor. Yang total keseluruhan dana zakat disalurkan berjumlah Rp230.500.000,” terang Samparis.

Kata Samparis lagi, dirinya mengapresiasi kerja pengurus UPZ Kecamatan Lubuk Dalam dari 14 UPZ yang ada se-Kabupaten Siak hanya UPZ Kecamatan Lubuk Dalam-lah  pengumpulan jumlah zakatnya terbesar. Sedangkan kampung terbanyak pengumpulan zakatnya di Kecamatan Lubuk Dalam ada di Kampung Sialang Palas ini. Pengumpulan Zakat Mal ini dimulai dari Januari sampai dengan akhir Maret 2018.

“Kita sangat apresiasi UPZ Kecamatan Lubuk Dalam ini, karena penguusnya jalan dan selalu memberikan pemahaman tentang pentingnya membayar zakat kepada masyarakat, ini patut dipertahankan. Saya berharap masyarakat Lubuk Dalam lebih bersemangat lagi dalam membayar zakat. Dari zakat yang kita keluarkan tepat pada waktunya akan kita salurkan kembali bagi masyarakat yang membutuhkan,” pungkas Samparis.       






[Ikuti Terus Detakindonesia.co.id Melalui Sosial Media]






Berita Lainnya...

Tulis Komentar